BURUNG BEO YANG SOMBONG
Di
sebuah hutan ada banyak sekali hewan yang tinggal di sana, seperti singa, serigala,
monyet, burung beo, dan lain lain. Pada suatu hari, peri penjaga hutan terbang
dengan gelisah, singa pun bertanya ‘’peri penjaga hutan mengapa engkau terbang
dengan gelisah?’’, tanya singa. ‘’Aku terbang gelisah karena akan datang yang
namanya manusia dan akan memakai bahasa kalian’’, jawab si peri penjaga hutan. ‘’Jadi kami harus memakai bahasa apa?’’, tanya
monyet. ‘’Kalian harus memakai bahasa kalian sendiri, akan aku beri waktu
selama 1 minggu untuk kalian mempelajari bahasa kalian sendiri’’, kata peri.
‘’Baik, akan kami usahakan’’, jawab hewan-hewan serentak.
Dua
hari berlalu, monyet sudah mempunyai bahasa nya sendiri ‘’uuaa’’, kata monyet kepada
srigala ‘’bagus tidak?’’, bagus jawab serigala. ‘’aaaaauuuuuu’’ kata serigala
kepada monyet ‘’bagus’’, jawab monyet. Hewan-hewan yang lainnya juga sudah
mempunyai bahasa sendiri kecuali burung beo yang sombong ‘’aku bisa mencari
bahasaku sendiri’’, kata burung beo, ’’coba dengarkan, aaaaauuuuuu’’, kata
burung beo. ‘’Tidak burung beo itu punyaku!!!’’, kata serigala. ’’Lantas aku
harus memakai bahasa apa?’’, tanya burung beo kepada srigala. ‘’Terserah kau
saja yang penting jangan memakai bahasa hewan yang sudah ada, mengerti!‘’, kata
serigala. Burung beo pun kebingungan, akhirnya 1 minggu sudah berlalu tapi
burung beo itu tidak mempunyai bahasanya sendiri, akhirnya burung beo merasa
sedih dan menangis.
Peri
penjaga hutan pun menasihati burung beo itu, ‘’burung beo kamu harus bisa tidak
sombong‘’, kata peri. ‘’iya‘’, jawab burung beo.
Inilah
cerita nya mengapa burung beo hanya bisa mengikuti bahasa manusia.
Kalau
jadi orang jangan sombong yaaa…
Create by : Fallujah Putria Faisal
0 komentar:
Posting Komentar